Berita Populer: Adu Cantik Mobil Listrik Toyota di Olimpiade; Mitsubishi Xpander

Berita Populer: Adu Cantik Mobil Listrik Toyota di Olimpiade; Mitsubishi Xpander
Toyota LQ mobil listrik untuk transportasi Olimpiade Tokyo 2020. Foto: dok. Toyota

Sederet mobil listrik Toyota yang jadi armada transportasi para atlet Olimpiade Tokyo 2021, menjadi berita populer kumparanOTO pada Sabtu (31/7).

Pada perhelatan tahun ini, Toyota menjadi sponsor resmi. Ajang ini juga disebutkan sebagai langkah unjuk gigi mereka soal teknologi.

Lalu ada Mitsubishi Xpander, sebagai mobil paling laris tiga berlian di dunia banyak dilirik pembaca. Selanjutnya ada cara mudah mengecek kebocoran kompresi mesin mobil lewat air radiator.

Rangkuman berita populer kumparanOTO

Adu Cantik Deretan Mobil Listrik Toyota di Olimpiade Tokyo 2020

Berita Populer: Adu Cantik Mobil Listrik Toyota di Olimpiade; Mitsubishi Xpander (1)
Toyota APM kendaraan listrik untuk transportasi Olimpiade Tokyo 2020. Foto: Toyota

Olimpiade Tokyo 2020 akhirnya resmi berlangsung sejak 23 Juli sampai 8 Agustus 2021, setelah sebelumnya sempat tertunda karena pandemi COVID-19.

Selain membahas serunya perebutan medali, sepertinya menarik juga kalau kita bahas soal lain. Ya seperti kendaraan pendukung mobilitas di Olimpiade Tokyo 2020.

Sekitar 90 persen mobil Toyota yang beroperasi berbasis listrik, bahkan listrik murni. Dan dari yang desain mobilnya biasa sampai yang bentuknya unik.

Xpander Jadi Mobil Mitsubishi Paling Laris di Dunia, Pajero Sport Kedua

Berita Populer: Adu Cantik Mobil Listrik Toyota di Olimpiade; Mitsubishi Xpander (2)
Mitsubishi Xpander Rockford Fosgate. Foto: Muhammad Ikbal/kumparan

Mitsubishi melaporkan pertumbuhan penjualan selama kuartal pertama (April-Juni) 2021. Penjualan mobil tiga berlian secara global tumbuh 65 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya, yakni 139.000 unit menjadi 230.000 unit.

Dalam laporan yang dirilis tiga berlian, pertumbuhan penjualan paling pesat terjadi di ASEAN, yang mengalami peningkatan 142 persen diikuti pasar Amerika Utara 129 persen, dan Australia 92 persen.

Di pasar ASEAN sendiri, Indonesia menyumbang 26.000 unit penjualan atau berkontribusi 12,6 persen, terhadap penjualan global Mitsubishi. Relaksasi PPnBM menjadi kunci pertumbuhan penjualan.

Gampang, Begini Cara Deteksi Kompresi Mesin Bocor Lewat Air Radiator

Berita Populer: Adu Cantik Mobil Listrik Toyota di Olimpiade; Mitsubishi Xpander (3)
Ilustrasi kipas radiator pada mesin mobil Foto: muhammad ikbal/kumparan

Permasalahan pada mesin mobil beragam jenisnya, salah satunya kebocoran kompresi. Bila pemilik tak menyadari atau bahkan mengabaikan, bisa berefek negatif bagi performa mesin.

Martono pemilik bengkel umum spesialis mobil Honda di kawasan Cipondoh, Tangerang Selatan mengatakan salah satu ciri terjadinya kebocoran kompresi mesin, selain penurunan performa adalah mobil sulit dinyalakan pada pagi hari.

"Biasanya kebocoran kompresi memang paling banyak ditemukan di mobil-mobil tua. Karena pemakaian ada beberapa komponen dalam mesin yang mengalami keausan, pada liner silinder, ring piston melemah, piston mengalami baret, klep mesin bermasalah, atau paking head rusak" kata Martono kepada kumparan, Jumat (30/7).

Comments

Popular posts from this blog

Buah yang Bagus untuk MPASI Bayi 6 Bulan

5 Berita Populer: Aisyah Aqilah Rindu Jeff Smith, Mertua Mona Ratuliu Meninggal

Kabar Terbaru KRI Nanggala