Wagub DKI soal Formula E di Monas: Nanti Jakpro Umumkan

Wagub DKI soal Formula E di Monas: Nanti Jakpro Umumkan
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (kiri) bersama DPRD DKI menggelar rapat penyampaian 4 Raperda, Rabu (9/6). Foto: PPID DKI Jakarta

Jakarta akan menggelar Formula E pada 2022 mendatang. Ajang balap mobil listrik itu seharusnya dilaksanakan pada 2020. Namun karena COVID-19, penyelenggaraan itu diundur ke 2022.

Tidak hanya waktu yang berubah. Lokasi pelaksanaan lomba balap internasional itu juga berpeluang berganti.

Di awal pengumuman keikutsertaan Jakarta dalam Formula E, Monas digadang menjadi sirkuit jalan raya untuk trek balap. Sebelum pandemi, PT Jakpro bahkan sudah melakukan uji coba pemasangan aspal untuk sirkuit di Monas.

Meski begitu, PT Jakpro pada Maret 2021 menyebut sirkuit Monas belum dipastikan jadi lokasi penyelenggaraan Formula E .

Terkait hal ini, Wagub DKI Riza Patria belum mau membocorkan lokasi balapan nanti. Riza menyerahkan keputusan tempat penyelenggaraan Formula E kepada Jakpro.

"Venuenya tunggu saja waktunya nanti biar Jakpro yang umumkan," kata Riza kepada wartawan, Kamis (30/9).

Saat disinggung soal sirkuit Jalan Raya di Monas, Riza tetap pada jawaban awal.

"Ya pokoknya nanti diumumkan oleh pihak Jakpro ya," kata Riza.

Wagub DKI soal Formula E di Monas: Nanti Jakpro Umumkan (1)
Aspal yang sedang di uji coba untuk Formula E di sisi Timur Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Sabtu (22/2). Foto: Efira Tamara Thenu/kumparan

Sebelumnya Project Director Sportainment PT Jakpro M Maulana mengatakan, mereka masih mempertimbangkan beberapa lokasi yang merepresentasikan ikon Jakarta.

"Saat ini lokasi masih dalam pertimbangan ke beberapa lokasi yang memiliki potensi untuk menunjukkan city branding dan ikon-ikon kota Jakarta," kata Maulana dalam keterangannya, Rabu (24/3).

Hanya saja Maulana tidak memberikan rincian lokasi mana saja yang menjadi bahan pertimbangan mereka.

Maulana menuturkan, Formula E akan digelar di lokasi yang memperlihatkan ikon Jakarta. Sebab ajang balap ini menjadi sorotan dunia.

"Itu artinya, Jakarta akan jadi sorotan dunia dan akan dilihat oleh seluruh dunia," ucap dia.

Wagub DKI soal Formula E di Monas: Nanti Jakpro Umumkan (2)
Infografik Formula E. Foto: Dimas Prahara/kumparan

Comments

Popular posts from this blog

Buah yang Bagus untuk MPASI Bayi 6 Bulan

5 Berita Populer: Aisyah Aqilah Rindu Jeff Smith, Mertua Mona Ratuliu Meninggal

Kabar Terbaru KRI Nanggala