Hasil Liga Inggris: Kuasai Pertandingan, MU Gagal Tekuk Watford di Old Trafford

Hasil Liga Inggris: Kuasai Pertandingan, MU Gagal Tekuk Watford di Old Trafford
Emmanuel Dennis dari Watford beraksi dengan Victor Lindelof dari Manchester United di Old Trafford, Manchester, Inggris, Sabtu (26/2/2022). Foto: Craig Brough/REUTERS

Manchester United menjamu Watford di lanjutan Liga Inggris 2021/22, Sabtu (26/2) malam WIB. Bertanding di Stadion Old Trafford, laga ini berakhir imbang 0-0.

MU tampil amat mendominasi di pertandingan ini. Menurut Sofa Score, MU memegang penguasaan bola hingga 67 persen sepanjang 90 menit. Selain itu, The Red Devils juga punya catatan 22 kali upaya percobaan tembakan.

Starting XI MU vs Watford

MU: David De Gea, Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindeloef, Raphael Varane, Alex Telles, Fred, Nemanja Matic, Anthony Elanga, Paul Pogba, Bruno Fernandes, Cristiano Ronaldo

Watford: Ben Foster, Jeremy Ngakia, Craig Cathcart, Samir, Hassane Kamara, Moussa Sissoko, Imran Louza, Tom Cleverley, Ismaila Sarr, Emmanuel Dennis, Joshua King

Jalannya Laga MU vs Watford

Hasil Liga Inggris: Kuasai Pertandingan, MU Gagal Tekuk Watford di Old Trafford (1)
Emmanuel Dennis dari Watford beraksi dengan Aaron Wan-Bissaka dari Manchester United di Old Trafford, Manchester, Inggris, Sabtu (26/2/2022). Foto: Craig Brough/REUTERS

Manchester United langsung tancap gas sejak menit awal. Mereka benar-benar mendominasi jalannya pertandingan di babak pertama. Menurut Sofa Score, MU bahkan memegang ball possession hingga 67 persen dalam 45 menit.

Selain dominan dalam memegang bola, MU juga rajin menggempur pertahanan Watford. Di babak pertama, mereka melepaskan total 10 tembakan, namun hanya satu yang on target.

Setidaknya ada dua peluang emas yang dimiliki MU di babak pertama. Pertama adalah saat sepakan Cristiano Ronaldo menerpa tiang gawang dan yang kedua saat tendangan jarak dekat Bruno Fernandes diblok kiper tim tamu.

Skor sama kuat 0-0 menutup jalannya babak pertama.

Hasil Liga Inggris: Kuasai Pertandingan, MU Gagal Tekuk Watford di Old Trafford (2)
Pemain Manchester United Cristiano Ronaldo mencetak gol pertama mereka sebelum dianulir di Old Trafford, Manchester, Inggris, Sabtu (26/2/2022). Foto: Craig Brough/REUTERS

MU kembali tampil menekan di babak kedua. Sepuluh menit babak kedua berjalan, Anthony Elanga menerima umpan terobosan hingga depan gawang Watford, namun tembakan Anthony Elanga melenceng dari sasaran.

Cristiano Ronaldo nyaris membawa MU unggul di menit 61. Ia menerima bola dari Bruno Fernandes yang menyisir sisi kiri, namun sepakannya gagal diarahkan ke gawang. Padahal, gawang sudah cukup terbuka lebar.

MU terus berusaha mencetak gol di sisa laga. Namun, hingga wasit meniup peluit panjang, mereka tetap gagal membobol gawang Watford. Alhasil, laga berakhir imbang tanpa gol.

Comments

Popular posts from this blog

Kabar Terbaru KRI Nanggala

5 Berita Populer: Aisyah Aqilah Rindu Jeff Smith, Mertua Mona Ratuliu Meninggal

Sapi Limosin Bernama Posh Spice Ini Laku Rp 5,1 M: Termahal se-Dunia