Cuaca Hari Ini: Jakarta Diprediksi Diguyur Hujan Siang dan Malam

Ilustrasi hujan deras. Foto: Shutterstock
Ilustrasi hujan deras. Foto: Shutterstock

BMKG mengeluarkan prakiraan cuaca untuk wilayah Jakarta. Pada Senin (29/5), sejumlah wilayah Jakarta diprediksi akan diguyur hujan.

Hujan akan turun pada siang dan malam hari. Daerah yang diguyur hujan siang nanti yakni Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur. Sedangkan yang diguyur hujan pada malam nanti yakni Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.

BMKG juga mengeluarkan peringatan dini terkait hujan. Warga diminta waspada karena ada potensi hujan disertai petir dan angin kencang.

"Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang durasi singkat di sebagian wilayah Jakbar, Jaksel dan Jaktim pada sore hari," tulis BMKG di situsnya.

Sementara pada pagi ini seluruh wilayah Jakarta diprediksi cerah berawan. Lalu pada siang nanti selain yang diguyur hujan, wilayah Jakarta akan cerah berawan.

Pada malam hari sebagian besar wilayah Jakarta akan berawan. Sedangkan pada dini hari nanti Jakarta Barat dan Kepulauan Seribu cerah berawan, sementara wilayah lainnya berawan.

Suhu di Jakarta antara 23 derajat celsius hingga 32 derajat celsius.

Comments

Popular posts from this blog

Buah yang Bagus untuk MPASI Bayi 6 Bulan

5 Berita Populer: Aisyah Aqilah Rindu Jeff Smith, Mertua Mona Ratuliu Meninggal

Kabar Terbaru KRI Nanggala