Zelensky: Perang Akan Terjadi di Wilayah Rusia, Ukraina Semakin Kuat
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky memperingatkan bahwa perang akan datang ke tanah Rusia. Pernyataan itu dilontarkan usai tiga drone Ukraina jatuh di atas tanah Moskow.
"Secara bertahap, perang berbalik ke wilayah Rusia -- ke pusat simbolis dan pangkalan militernya, dan ini adalah proses yang tak terelakkan, alami, dan benar-benar adil," kata Zelensky dalam kunjungan ke kota barat Ivano-Frankivsk, Ukraina, dikutip dari AFP Minggu (30/7).
"Ukraina semakin kuat," tambahnya.
Namun demikian, dia juga mengingatkan bahwa Ukraina harus bersiap untuk kemungkinan serangan terbaru Rusia yang menarget infrastruktur energinya di musim dingin.
“Tapi kita harus sadar bahwa, sama seperti tahun lalu, teroris Rusia masih dapat menyerang sektor energi dan fasilitas penting kita di musim dingin ini,” kata Zelensky.
Zelensky juga menyebut persiapan atas segala kemungkinan serangan Rusia telah dibahas.
Pada Minggu pagi, tiga buah drone Ukraina jatuh di Moskow, berdasarkan keterangan Kementerian Pertahanan Rusia. Serangan itu merusak dua menara perkantoran dan membuat bandara Internasional tak beroperasi, meski hanya sebentar.
Selain itu, pihak Rusia mengatakan pasukannya berhasil menggagalkan upaya Ukraina untuk menyerang Krimea yang telah dianeksasi Negara Beruang Merah. 25 drone disebut dikerahkan Ukraina dalam semalam.
Comments
Post a Comment