Gibran Akan Kampanye di Kaltim dan Kalbar: Tinjau IKN hingga Dialog Lintas Agama

Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka menyapa para nelayan di kawasan Pelabuhan Nizam Zachman, Penjaringan, Jakarta Utara, Selasa (12/12/2023). Foto: Fadhil Pramudya/kumparan
Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka menyapa para nelayan di kawasan Pelabuhan Nizam Zachman, Penjaringan, Jakarta Utara, Selasa (12/12/2023). Foto: Fadhil Pramudya/kumparan

Cawapres 02, Gibran Rakabuming Raka, bakal kampanye di Kalimantan Timur dan Kalimantan Barat pada Sabtu (16/12) dan Minggu (17/12).

Rencananya, Gibran akan melakukan kampanye di Kalimantan Timur dimulai dari Kota Balikpapan.

"Hari Sabtu, Gibran akan memulai kegiatan di Kalimantan Timur. Start dari Kota Balikpapan ada agenda blusukan, dialog dengan komunitas anak muda pegiat UMKM," ujar Wakil Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Aminuddin Ma'ruf, dalam keterangannya, Jumat (15/12).

Situasi pembangunan konstruksi di IKN Nusantara, Kamis (16/11/2023). Foto: Akbar Maulana/kumparan
Situasi pembangunan konstruksi di IKN Nusantara, Kamis (16/11/2023). Foto: Akbar Maulana/kumparan

Ia juga akan melakukan konsolidasi 'Kaltim Bergerak' sebagai upaya pemenangan Prabowo-Gibran di Kalimantan Timur.

"Gibran juga akan berkegiatan di IKN sebagai komitmen dari Prabowo-Gibran untuk melanjutkan dan mempercepat pembangunan IKN. Sebuah komitmen untuk melanjutkan pemerataan pembangunan dengan visi pembangunan Indonesia sentris," ucap Aminuddin Ma'ruf.

Selanjutnya pada Minggu (16/12), Gibran akan mengunjungi dua kota di Kalimantan Barat, yakni Pontianak dan Singkawang.

"Di Singkawang, Gibran akan dialog dengan tokoh lintas agama sambil mengunjungi rumah ibadah sebagai simbol kebinekaan dan toleransi yang menjadi komitmen Prabowo-Gibran bahwa negara hadir untuk menjaga kebinekaan Indonesia," tuturnya.

Gibran juga akan berdialog dengan komunitas anak muda pelaku UMKM di Pontianak juga menikmati kopi bersama masyarakat.

Comments

Popular posts from this blog

Kabar Terbaru KRI Nanggala

5 Berita Populer: Aisyah Aqilah Rindu Jeff Smith, Mertua Mona Ratuliu Meninggal

Sapi Limosin Bernama Posh Spice Ini Laku Rp 5,1 M: Termahal se-Dunia