Pesan Shin Tae-yong ke PSSI: Liga Indonesia Harus Lebih Kuat demi Timnas

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, pada pertandingan babak 16 besar Piala Asia kontra Australia di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, Qatar, 28 Januari 2024. Foto: REUTERS/Thaier Al-Sudani
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, pada pertandingan babak 16 besar Piala Asia kontra Australia di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, Qatar, 28 Januari 2024. Foto: REUTERS/Thaier Al-Sudani

Timnas Indonesia ditumbangkan Australia 0-4 dalam laga babak 16 besar Piala Asia di Jassim Bin Hammad Stadium, Qatar, pada Minggu (28/1) petang WIB. Shin Tae-yong berharap ke depannya kualitas Liga Indonesia bisa ditingkatkan demi mencetak pemain-pemain berkualitas untuk 'Tim Garuda'.

Di Piala Asia kali ini, Timnas Indonesia sejatinya diperkuat sejumlah pemain yang saat ini merumput di klub-klub luar negeri. Namun, nyatanya Timnas Indonesia masih kalah kelas dari tim-tim sekelas Jepang, Irak, dan kini Australia.

Shin Tae-yong merasa, kunci Timnas Indonesia bisa lebih baik tak cukup dari situ. Ia berharap PSSI bisa meningkatkan kualitas Liga Indonesia.

"Bagaimana pun, yang sudah berulang kali saya katakan, Liga Indonesia harus lebih kuat. Jadi, tim nasional harus didukung oleh performa liga, itu sangat dibutuhkan," kata Shin usai laga kontra Australia.

Keanu Baccus dari Australia beraksi dengan Marselino Ferdinan dari Indonesia pada pertandingan Babak 16 Besar AFC Asian Cup antara Australia melawan Indonesia di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, Qatar - 28 Januari 2024. Foto: THAIER AL-SUDANI/Reuters
Keanu Baccus dari Australia beraksi dengan Marselino Ferdinan dari Indonesia pada pertandingan Babak 16 Besar AFC Asian Cup antara Australia melawan Indonesia di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, Qatar - 28 Januari 2024. Foto: THAIER AL-SUDANI/Reuters

Ketika melawan Australia, Shin Tae-yong hanya menurunkan 2 pemain Liga 1 dalam daftar starter, yakni Ernando Ari (Persebaya) dan Yakob Sayuri (PSM). Selebihnya adalah pemain klub luar negeri.

Perbaikan kualitas Liga Indonesia, terutama Liga 1, memang sudah beberapa kali dituntut oleh Shin Tae-yong. Pelatih asal Korea Selatan itu merasa bahwa peningkatan kualitas kompetisi bisa berimpak positif pada Timnas Indonesia.

Sekarang, Timnas Indonesia harus angkat koper dari Qatar. Walau begitu, Tim 'Merah Putih' telah mengukir sejarah pertama kali lolos ke fase gugur Piala Asia.

Setelahnya, pemain-pemain akan kembali ke klub masing-masing. Adapun Liga 1 akan kembali bergulir pada 30 Januari 2024.

Comments

Popular posts from this blog

Buah yang Bagus untuk MPASI Bayi 6 Bulan

5 Berita Populer: Aisyah Aqilah Rindu Jeff Smith, Mertua Mona Ratuliu Meninggal

Kabar Terbaru KRI Nanggala