Foto: Kondisi Manado yang Terdampak Abu Vulkanik dari Erupsi Gunung Ruang

Langit gelap akibat paparan abu vulkanik erups Gunung Ruang, terjadi seharian di Kota Manado, Sulawesi Utara, Selasa 30 April 2024. (foto: febry kodongan/manadobacirita)
Langit gelap akibat paparan abu vulkanik erups Gunung Ruang, terjadi seharian di Kota Manado, Sulawesi Utara, Selasa 30 April 2024. (foto: febry kodongan/manadobacirita)

MANADO - Erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara (Sulut), terjadi tiga kali pada Selasa (30/4) hari ini. Erupsi pertama terjadi pada pukul 01.15 Wita, lalu kemudian terjadi lagi pukul 02.35 Wita.

Dua letusan pertama ini menyebabkan kolom abu teramati mencapai kira-kira 2.000 meter atau 2 kilometer dari atas puncak kawah atau 2.725 meter di atas permukaan laut. Sementara, pada letusan ketiga pada pukul 08.35 Wita dengan tinggi kolom abu teramati ± 5000 m di atas puncak (± 5725 m di atas permukaan laut).

Pengemudi kendaraan di Kota Manado harus menyalakan lampu karena kondisi gelap dan juga pandangan terbatas akibat abu vulkanik. (foto: febry kodongan/manadobacirita)
Pengemudi kendaraan di Kota Manado harus menyalakan lampu karena kondisi gelap dan juga pandangan terbatas akibat abu vulkanik. (foto: febry kodongan/manadobacirita)

BMKG lewat surat nomor e.B/ME.02.04/020/KMDC/IV/2024, yang ditandatangani secara elektronik oleh Kepala Stasiun Meteorologi Sam Ratulangi, Dhira Utama, dan Pengamat Meteorologi Geofisika Muda, Ben Arthur Molle, menjelaskan jika pemantauan data RGB citra satelit cuaca himawari dan radar cuaca pada tanggal 30 April 2024 pukul 02.30 Wita hingga 09.00 Wita, menunjukkan letusan Gunung Ruang teridentifikasi mencapai ketinggian lebih dari 10 kilometer.

Jembatan Soekarno, salah satu ikon Kota Manado dengan latar belakang langit gelap. Foto diambil pada siang hari. (foto: febry kodongan/manadobacirita)
Jembatan Soekarno, salah satu ikon Kota Manado dengan latar belakang langit gelap. Foto diambil pada siang hari. (foto: febry kodongan/manadobacirita)

Adapun citra satelit BMKG pukul 09.00 Wita, menunjukkan sebaran abu vulkanik tersebar di wilayah Kota Manado, Kabupaten Minahasa Utara, Kota Bitung, Kota Tomohon, Kabupaten Sitaro, Kabupaten Minahasa dan Kabupaten Minahasa Selatan.

"Pergerakan angin berdasarkan analisis data pengamatan udara atas tanggal 30 April 2024 pukul 08.00 Wita menunjukkan pada ketinggian 0-5.000 feet bergerak dari arah Timur ke Tenggara, ketinggian 5.000 sampai 9.000 feet dari arah Tenggara hingga Selatan, ketinggian 9.000 sampai 23.000 feet dari arah Timur hingga Selatan, 23.000 sampai 39.000 feet dari arah Timur Laut hingga Timur," bunyi surat tersebut.

Foto yang diambil pada siang hari di pesisir pantai Boulevard menunjukkan kondisi gelap. Selasa (30/4) seharian penuh, Kota Manado gelap akibat terpapar abu vulkanik dari erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro. (foto: febry kodongan/manadobacirita)
Foto yang diambil pada siang hari di pesisir pantai Boulevard menunjukkan kondisi gelap. Selasa (30/4) seharian penuh, Kota Manado gelap akibat terpapar abu vulkanik dari erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro. (foto: febry kodongan/manadobacirita)

Di Kota Manado sendiri, dampak dari erupsi Gunung Ruang sangat terasa. Kondisi di Manado gelap seharian penuh, di mana jarak pandang menjadi terbatas.

Selain itu, sebaran abu vulkanik terlihat jelas mirip seperti hujan. Jika sebelumnya, abu vulkanik baru terlihat setelah menempel di benda seperti kendaraan, kali ini abu vulkanik terlihat jelas turun seperti hujan.

Seorang nelayan di pesisir pantai Manado tetap memilih melaut walaupun kondisi cuaca tak bersahabat. (foto: febry kodongan/manadobacirita)
Seorang nelayan di pesisir pantai Manado tetap memilih melaut walaupun kondisi cuaca tak bersahabat. (foto: febry kodongan/manadobacirita)

Akibatnya, masyarakat yang harus beraktivitas di luar ruangan wajib menggunakan masker agar tidak terdampak paparan abu vulkanik. Kondisi kendaraan yang berada di jalan pun terlihat sangat kotor karena ditutup abu vulkanik yang berjatuhan.

Kondisi kendaraan yang tertutup abu vulkanik dari erupsi Gunung Ruang, Selasa (30/4) hari in.
Kondisi kendaraan yang tertutup abu vulkanik dari erupsi Gunung Ruang, Selasa (30/4) hari in.

Dampak lain adalah Bandara Sam Ratulangi Manado, harus membatalkan seluruh operasi termasuk penerbangan dari dan juga ke Bandara Internasional tersebut hingga Rabu (1/5) pukul 12.00 Wita.

"Kita terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk mengetahui kondisi terkini, serta perkembangan terkait dengan erupsi Gunung Ruang. Ini harus diambil demi keselamatan dan keamanan penerbangan," ujar Humas Bandara Sam Ratulangi Yanti Pramono.

Jarak pandang terbatas di Kota Manado akibat abu vulkanik dari erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro. (foto: febry kodongan/manadobacirita)
Jarak pandang terbatas di Kota Manado akibat abu vulkanik dari erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro. (foto: febry kodongan/manadobacirita)

Wali Kota Manado, Andrei Angouw, juga mengimbau kepada seluruh kepala sekolah di Kota Manado, memulangkan para siswa lebih cepat untuk menghindari dampak dari erupsi Gunung Ruang tersebut.

"Pemerintah juga mengimbau masyarakat yang hendak beraktivitas di luar ruangan untuk menggunakan masker," ujar Andrei kembali.

febry kodongan/manadobacirita

Comments

Popular posts from this blog

Buah yang Bagus untuk MPASI Bayi 6 Bulan

5 Berita Populer: Aisyah Aqilah Rindu Jeff Smith, Mertua Mona Ratuliu Meninggal

Kabar Terbaru KRI Nanggala