Kronologi Kejutan Politik Koalisi Perubahan yang Berujung Duet Anies-Cak Imin
Pertemuan Tim 8 dan bacapres Anies Baswedan di Grand Hyatt, Jakarta Pusat, Kamis (24/8) Foto: Dok. Istimewa Partai Demokrat mengeklaim bacapres Anies Baswedan telah menyetujui Ketum PKB Muhaimin Iskandar sebagai cawapresnya. Demokrat juga menuding PKB dan NasDem telah menyepakati kerja sama yang dianggap sebagai pengkhianatan. Beberapa waktu lalu, hubungan Demokrat dengan koalisi perubahan dan perbaikan (KPP) masih terlihat hangat. Ini terlihat dalam safari Tim 8 dan Anies ke petinggi partai NasDem, PKS, hingga Demokrat. Pertemuan itu membahas strategi pemenangan. "Sudah tidak lagi (bahas sosok cawapres), tadi tidak bicara nama, tidak bicara itu semua. Kita bicaranya lebih ke depan, jadi tentang apa langkah-langkah ke depan," kata Anies usai bertemu Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Cikeas, Jumat (25/8). Berikut kronologi safari Tim 8 hingga Klaim Demokrat soa Duet Anies-Cak Imin: 24 Agustus Anies dan Tim 8 Temui Surya Paloh d